SUARA INDONESIA PROBOLINGGO

Tim Damkar Kota Probolinggo Evakuasi Ular Sanca Dari Rumah Warga

Rapelaziza Bangun Alamsyah - 12 November 2021 | 14:11 - Dibaca 119 kali
Peristiwa Daerah Tim Damkar Kota Probolinggo Evakuasi Ular Sanca Dari Rumah Warga
Proses evakuasi oleh Tim Rescue Unit Damkar

PROBOLINGGO - Tim Rescue Unit Pemadam Kebakaran (Damkar) mengevakuasi ular sanca sepanjang dua meter yang masuk ke rumah warga di Jl. Serayu Kelurahan Jrebeng Kulon, Kecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo.

Kasi Operasional Damkar Kota Probolinggo, Abdullah mengatakan begitu mendapat laporan warga pihaknya langsung menerjunkan tim rescue ke lokasi.

"Proses evakuasi berlangsung sekitar 30 menit, kami kerahkan personel 8 orang. Ular tersebut kami bawa ke Taman Wisata Studi Lingkungan (TWSL) Kota Probolinggo," jelas Abdullah.

Ular sanca itu dilaporkan pemilik rumah, Dian sudah masuk ke rumahnya sekitar 3 hari lalu, baru pada Jumat (12/11/2021) sekitar pukul 12.30 WIB ular tersebut muncul kembali.

"Ular itu terlihat melingkar di pojok bawah sofa ruang keluarga," ungkapnya.

Dian menduga ular tersebut masuk dari celah drainase kolam ikan di rumahnya, tak hanya kali ini saja sejak menempati rumah tersebut telah tiga kali ular masuk ke dalam rumah.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Rapelaziza Bangun Alamsyah
Editor : Lutfi Hidayat

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya