PROBOLINGGO - Vaksinasi sebagai upaya penanganan pandemi Covid-19 serta mempercepat pemulihan ekonomi terus dikebut.
Ketua Komisi VI DPR RI, Faisol Riza juga turun tangan di daerah Kabupaten Probolinggo dan Pasuruan, Jawa Timur.
Vaksinasi hari ketiga dilakukan di Ponpes Nurul Jadid Paiton, Probolinggo dan Ponpes Al-Yasini Pasuruan, sedikitnya 6 ribu lebih orang telah divaksin dalam tiga hari terakhir.
Sedangkan target vaksinasi yang hendak dicapai sebanyak 10 ribu orang, "Vaksinasi terus kami percepat, tiga hari ini sudah 6 ribu orang tervaksin. Dalam beberapa hari ke depan, vaksinasi harus mencapai 10 ribu oramg," ungkap Faisol Riza, Sabtu (13/11/2021).
Percepatan vaksinasi ini, kata Faisol Riza sebagai upaya mendukung pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dan pemulihan ekonomi di daerah.
"Yang divaksin ini dari berbagai elemen masyarakat mulai dari ojek online, pelaku UMKM, tokoh masyarakat, remaja, kalangan santri hingga pedagang pasar," jelasnya.
Jika herd immunity masyarakat kuat, sambungnya ekonomi bangkit dan akan normal kembali.
Seorang penerima vaksin yang berprofesi sebagai ojek online, Syamsul arifin mengatakan vaksinasi menjadi penting bagi dirinya karena setiap hari ia bertemu banyak orang saat bekerja sebagai jasa antar.
"Terima kasih sudah difasilitasi vaksin, Akhirnya saya sudah divaksin dosis kedua untuk dapat kembali bekerja maksimal demi pemenuhan ekonomi keluarga," terangnya.
Tak hanya difasilitasi vaksin, Syamsul Arifin, warga Kecamatan Gempol Pasuruan tersebut juga menerima uang saku Rp.100 ribu karena telah meluangkan waktunya mendatangi gerai vaksin.
"Alhamdulillah, ini juga dapat uang saku 100 ribu dari pak Faisol Riza," pungkasnya.
Saat menjalani vaksinasi, warga juga terus diimbau untuk tidak mengabaikan protokol kesehatan 5M untuk melengkapi proteksi diri dari paparan Covid-19.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Lutfi Hidayat |
Editor | : Imam Hairon |
Komentar & Reaksi