SUARA INDONESIA PROBOLINGGO

Terapi Ikan di Masa Pandemi, Relaksasi yang Bisa Tingkatkan Imun

Lutfi Hidayat - 21 June 2021 | 16:06 - Dibaca 2.25k kali
Features Terapi Ikan di Masa Pandemi, Relaksasi yang Bisa Tingkatkan Imun
Pengunjung rendam kaki di kolam ikan, dipercaya jadi relaksasi tingkatkan imunitas

PROBOLINGGO - Menjaga daya tahan tubuh, mengurangi lelah dan stres di masa pandemi sangat dianjurkan untuk meningkatkan kekebalan imun.

Semua itu bisa dilakukan dengan cara mudah dan murah sepeerti merendam kaki di danau yang dipenuhi ikan seraya menikmati sejuk dan rimbunnya pepohonan di sekitarnya.

Di Kota Probolinggo terapi ikan menjadi solusi melepaskan penat dan menghilangkan stres untuk meningkatkan daya tahan tubuh, tentunya dengan tetap menerapkan protokol kesehatan 5M.

Lingkungan yang masih terjaga keasriannya ini dikenal dengan nama Sumber Sentong, mata air ini berada di Kelurahan Jrebeng Wetan, Kecamatan Kedopok, Kota Probolinggo.

Objek wisata lokal ini dibuka pada pertengahan tahun 2020 lalu di masa-masa awal Covid-19 masuk ke Indonesia.

Pengunjung melakukan terapi ikan dengan merendam kami mereka ke aliran air yang dipenuhi ikan nila merah, sontak saja ribuan ikan tersebut akan berkerumun dan memakan jamur serta kulit mati pada kaki.

Teapi ikan tersebut juga semakin mengasikkan karena pengunjung dapat menikmati rimbun dan teduhnya pepohonan di pinggiran danau.

Lelah akibat seharian bekerja pun akan terasa hilang karena suasana yang santai dan nyaman, relaksasi ini juga berfungsi untuk sirkulasi aliran darah sehingga daya imun tubuh terbentuk.

Seorang pengunjung, Happy Latuansyah menceritakan pengalamannya berendam kaki dalam kolam ribuan ikan.

Ia menyebut tubuh bisa lebih santai dan kaku pada aliran darah di kaki perlahan hilang. "Untuk masa pandemi tempat ini sangat nyaman dan aman mungkin ya. Selain baik untuk kesehatan karena alam terbuka dengan kondisi asri, tempat ini memberlakukan protokol kesehatan," kata Happy, Senin (21/06/2021).

Setelah dirasa cukup merendam kaki untuk terapi ikan, pengunjung bisa mencoba menaiki perahu sampan menelurusi sungai dengan arus tenang, air yang jernih dan bening serta suasana yang asri dan sejuk.

Meningkatnya jumlah pengunjung di masa pandemi ini membuat perekonomian masyarakat sekitar turut merangkak naik.

Hal itu dapat membantu upaya pemerintah daerah dalam menanggulangi dampak ekonomi akibat pandemi Covid-19.

Pengelola wisata Sumber Sentong, Edy Sunarko mengatakan tidak hanya pengunjung yang senang saat berada di sini, kedatangan pengunjung juga membuat roda ekonomi di sekitar tempat ini berputar.

"Pengunjung dapat sehat dan rileksnya, pedagang meningkat pendapatannya. Apalagi ini masa pandemi, sulit berjualan saat ini," ujar Edy usai mendampingi pengunjung.

Meski objek wisata tersebut berada area terbuka, pengelola tetap mewajibkan pengunjung menaati penerapan protokol kesehatan seperti memakai masker, mencuci tangan dengan air mengalir atau menggunakan hand sanitizer, menghindari kerumunan dan tetap menjaga jarak antar pengunjung.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Lutfi Hidayat
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya