SUARA INDONESIA PROBOLINGGO

Cerita Polisi Probolinggo Disabet Celurit Hingga Jatuh dari Motor

Lutfi Hidayat - 12 October 2020 | 14:10 - Dibaca 9.17k kali
Peristiwa Daerah Cerita Polisi Probolinggo Disabet Celurit Hingga Jatuh dari Motor
Anggota Polsek Leces Sisir TKP Kejar-Kejaran Begal VS Polisi. (Insert. Sepeda Motor yang Ditinggalkan Terduga Pelaku Usai Menabrak Pembatas Jembatan)

PROBOLINGGO - Nyawa menjadi taruhan petugas Polisi dalam melindungi masyarakat dari pelaku kriminal.

Seperti kisah Kanit. Reskrim Polsek Leces Polres Probolinggo, Bripka Eko Aprianto, saat bergelut dengan pelaku begal dalam aksi kejar-kejaran.

Peristiwa itu terjadi pada Minggu (11/10/2020) dini hari. Saat itu, Bripka Apri sedang lakukan patroli keamanan pukul 03.00 WIB.

Di Jl. Raya Lumajang Kecamatan Leces dekat exit tol Probolinggo Timur, dia berpapasan dengan dua orang berboncengan mengendarai motor ke arah utara.

Pada pukul 03.30 WIB, Bripka Apri kembali berpapasan dengan kedua orang tersebut ke arah utara.

Gerak-geriknya yang mencurigakan mengendarai motor dengan helm tertutup, berpenutup wajah, melaju dengan kecepatan pelan dan mengintai kondisi sekitar membuat Bripka Apri membututi keduanya.

Tahu sedang dibuntuti, kedua terduga pelaku begal itu pun tancap gas, aksi kejar-kejaran dan saling pelet motor terjadi.

Salah seorang terduga pelaku mengeluarkan celurit dari balik baju. Senjata tajam itu lalu diacungkan dan disabetkan beberapa kali, beruntung tak mengenai Bripka Apri.

Dalam kondisi terancam dan tidak menguntungkan Bripka Apri, ia pun mengeluarkan tembakan peringatan.

Bukannya berhenti, terduga pelaku semakin tancap gas dan melaju zig-zag menghindari Polisi yang mengejarnya.

"Karena gerak-geriknya mencurigakan, saya terus buntuti kedua orang itu. Sempat kejar-kejaran hingga akhirnya mereka (Terduga Pelaku Begal-Red) dan saya sendiri terjatuh dari motor," ungkap Bripka Apri saat istirahat siang, Senin (12/20/2020).

Laju kendaraan yang tak terkendali membuat kedua terduka pelaku terjatuh setelah menabrak jembatan di sebuah tikungan. 

Begitu pun Bripka Apri juga terjatuh karena tak bisa menguasai laju motor. "Karena melaju kencang mereka terjatuh nabrak pembatas jembatan. Saya juga jatuh, senjata api sempat terlempar," ungkapnya.

Kedua terduga pelaku kabur ke area persawahan melalui jalur sungai meninggalkan sepeda motor mereka. Rekan-rekan Bripka Apri lalu berdatangan ke TKP, untuk membantunya yang mengalami luka-luka di bagian tangan kanan dan kiri serta kakinya.

Polisi mengamankan sepeda motor yang dikendarai terduga pelaku dan sejumlah barang bukti lain.

Hasil koordinasi dengan anggota Polres Lumajang, diketahui kedua orang tersebut merupakan pelaku begal yang kerap kali beraksi di daerah perbatasan Probolinggo-Lumajang.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Lutfi Hidayat
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya